http://forum-metal.com/images/banniereForum600x150.jpg

Manual Update Samsung Galaxy S3 ke Firmware Jelly Bean 4.2.2 XXUFME7

Kabar bagus untuk pengguna Samsung Galaxy SIII. Update firmware Jelly Bean 4.2.2 akan hadir sebentar lagi, dan beberapa fitur yang ada di Samsung Galaxy S4 akan hadir untuk device tersebut.
Dengan build number JDQ39, lock screen-nya sama seperti yang ada di SGS 4 dan terdapat fitur penambahan widget di lock screen. Fitur lengkapnya ada di daftar berikut ini:
- New Screen modes (From S4): Adapt Display and Professional Photo,
- Daydream,
- Driving mode,
- Actionable notifications,
- New Additions in Notification Center,
- Completely revamped Settings UI (Tabbed interface – Exactly like the S4),
- Addition of Voice controls (Let’s you control various parts of the phone using voice commands – Galaxy S4 feature),
- Gallery modes have white background (When changing gallery modes to 3D the background changes to white),
- Full screen Samsung apps,
- New S-Voice (from S4),
- New smart switch widget.
Firmware Details
Android Version: 4.2.2 – JDQ39 (Jelly Bean)
PDA: I9300XXUFME7
CSC: I9300OXAFME7
MODEM: I9300XXUFME7
Region: Open Europe
Carrier: Unbranded
Changelist: 702147 (Previous leak: I9300XXUFME3 = 611730)
Build Date: 21 May 2013
Sebelum menginstal Firmware Jelly Bean 4.2.2 XXUFME7 firmware, tentunya segala resiko Anda tanggung sendiri dan bisa mengikuti langkah-langkah dan informasi berikut:
Jika Anda sudah siap dan menanggung semua resiko yang ada, dan jika langkah-langkah dan informasi di sini diikuti dengan baik maka tidak akan terjadi kendala yang berarti. Berikut tutorialnya:
Prosedur Instalasi
  • Unduh Firmware 4.2.2 Jelly Bean Samsung Galaxy SIII di sini atau melalui mirror link berikut ini. Lalu ekstrak.
  • Unduh ODIN 1.833 di sini. Ekstrak lalu pilih versi 1.833.
  • Matikan/turn off smartphone.
  • Jalankan aplikasi ODIN.
  • Berikutnya, lakukan Downloading Mode di Samsung Galaxy S III dengan menekan dan tahan selama beberapa detik tombol Home, Volume Down dan Power. Akan terdapat notifikasi ntuk memasuki Downloading Mode, tekan Volume Up untuk melanjutkan atau Volume Down untuk cancel dan reboot.

Credit gambar: android.gs
  • Sambungkan Samsung Galaxy SIII  ke komputer melalui kabel data.
  • Di ODIN akan terlihat “Added“. Tandanya sudah dikenali di PC, jika tidak ada cek kembali driver.
  • Selanjutnya, klik tombol PDA di ODIN.
  • Pilih firmware yang sudah diunduh lalu ekstrak, pilih file dengan ekstensi tar.md5. Pastikan re-partion tidak dicentang dan setting-an lainnya tidak diubah.
  • Klik tombol start untuk memulai flashing.
  • Tunggu hingga di ODIN terdapat tulisan “PASS”.
  • Terakhir lakukan Factory Reset setelah device masuk ke home screen.
  • Selamat! kini Samsung Galaxy SIII sudah ter-update dengan firmware Android Jelly Bean 4.2.2.

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Android dengan judul Manual Update Samsung Galaxy S3 ke Firmware Jelly Bean 4.2.2 XXUFME7. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://warstkj.blogspot.com/2014/04/manual-update-samsung-galaxy-s3-ke.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Senin, 14 April 2014

Belum ada komentar untuk "Manual Update Samsung Galaxy S3 ke Firmware Jelly Bean 4.2.2 XXUFME7"

Posting Komentar